Nama Ustadz Abdul Somad yang lebih akrab dipanggil UAS telah menjadi salah satu ulama yang sedang trending di Indonesia saat ini.
Ceramah dan sepak terjangnya di dunia dakwah menjadi teladan bagi banyak umat Islam, baik di Indonesia maupun sejumlah negara tetangga.
Semasa muda, Ustadz Abdul Somad merupakan sosok yang gigih menimba ilmu sampai keluar negeri lho! Yuk tengok 10 Potret Gagah Masa Muda Ustadz Abdul Somad, gagah dan cool!
1. Abdul Somad Batubara lahir pada 18 Mei 1977 di Silo Lama, Asahan, Sumatera Utara. Sejak kecil ia telah ditempa dengan ilmu agama
2. Ustaz Abdul Somad menghabiskan masa SD dan Madrasah Tsanawiyah-nya di Medan. Kemudian menamatkan pendidikan Madrasah Aliyah di Air Molek, Riau
3. Sejak belia, UAS punya semangat besar dalam menimba ilmu agama. Ia sempat kuliah di UIN Sultan Syarif Kasim, Riau
4. Pada 1998, Ustaz Abdul Somad mendapat beasiswa di Universitas Al-Azhar, Mesir. Ia menjadi satu dari 100 orang mahasiswa Indonesia yang terpilih pada kala itu
5. Sang ahli dakwah sempat melanjutkan pendidikan S2 di Universiti Kebangsaan Malaysia. Namun, hanya selama dua semester
6. Selanjutnya ayah satu anak ini mendapat beasiswa untuk pendidikan Master dari Institut Darul-Hadits Al-Hassaniyah di Maroko pada 2004
7. Gigih menimba ilmu, Ustaz Abdul Somad konsisten mempelajari Ilmu Hadis
8. Ia pun menggenapi pendidikan tingginya dengan meraih gelar Doktor dari Omdurman Islamic University, Sudan
9. Sepanjang perjalanan akademis dan kariernya, UAS telah mengunjungi berbagai negara dan menjalin relasi baik dengan banyak akademisi lain. Ia pun mendapat gelar Ustadz H. Abdul Somad Lc., D.E.S.A., Ph.D.
10 Potret Gagah Masa Muda Ustaz Abdul Somad, Gigih Menimba Ilmu
Itu dia 10 potret masa Ustaz Abdul Somad yang gagah dan gigih menimba ilmu di berbagai negara hingga benua afrika.
Semoga sukses selalu dalam upaya menyebarkan dakwah di tanah air!